King Antony Cetak Rekor, Real Betis Jaga Asa ke Liga Champions

King Antony Cetak Rekor, Real Betis Jaga Asa ke Liga Champions

Kalcerbola.com – King Antony cetak rekor saat tampil bersinar saat Real Betis menumbangkan Girona dengan skor 3-1 di Montilivi Stadium, Selasa 22 April 2025 dini hari WIB. Dengan hasil ini membuat nafas panjangn untuk Real Betis berada di Liga Champions musim depan.

Kontribusi Konsisten King Antony

Antony menjadi bintang utama laga dengan mencetak gol pembuka pada menit ke-39. Ia juga terlibat dalam proses gol kedua dan ketiga, menunjukkan peran sentralnya dalam kemenangan tim.

Umpan silang Romain Perraud dimanfaatkan Antony lewat sepakan first time yang mengarah tajam ke gawang. Aksi ciamik itu menjadi gol ke-9 Antony di musim ini.

Pemain yang di pinjamkan dari MU kini total sudah menyumbang sembilan gol dan empat assist untuk Real Betis musim ini. Penampilannya yang konsisten menjadi salah satu kunci kebangkitan Betis.

Kemenangan atas Girona membuat Real Betis tetap bersaing di posisi enam besar klasemen sementara La Liga dengan 51 poin dari 33 laga. Mereka hanya terpaut beberapa angka dari zona Liga Champions.

Pelatih Pellegrini Ukir Sejarah Saat King Antony Cetak Rekor

Tak hanya berdampak pada posisi klasemen, kemenangan ini juga mencatatkan rekor tersendiri bagi sang pelatih, Manuel Pellegrini. Dia menjadi pelatih Real Betis dengan jumlah kemenangan terbanyak sepanjang sejarah klub, yakni 117 kemenangan, melampaui rekor Serra Ferrer dengan mengumpulkan total jumlah kemenangan menjadi 116.

Sejak menangani Betis pada 2020, Pellegrini telah memimpin 244 laga dengan torehan 64 imbang dan 66 kekalahan. Rasio kemenangannya mencapai 47,3 persen. Ia juga pernah mempersembahkan gelar Copa del Rey pada musim 2021/2022.

King Antony Cetak Rekor Lewat Penampilan Paling Efektif

Penampilan Antony saat melawan Girona bisa dibilang sebagai salah satu performa paling efisiennya musim ini. Ia tidak hanya mencetak gol, tetapi juga menunjukkan kedewasaan dalam pengambilan keputusan dan pergerakan tanpa bola. Statistik mencatat bahwa Antony hanya membutuhkan dua tembakan untuk mencetak satu gol, serta memiliki akurasi umpan mencapai 85 persen.

Pujian pun berdatangan dari media Spanyol yang menyebutnya sebagai “raja sayap baru di Andalusia.” Peningkatan performa ini membuat banyak pihak berharap agar Betis dapat memperpanjang masa peminjamannya atau bahkan mempertimbangkan untuk membelinya secara permanen dari Manchester United.

Source

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *